Welcome to My Blog, Hopefully the Contents of My Blog Can be Useful for You All ..^^.

01 April 2012

Saat Saya Peduli, Rencana Indah-Nya Menghampiri ^^

Desember 2011

Semester ini merupakan semester yang bisa dibilang cukup membuat saya jatuh bangun, mulai dari perkuliahan, organisasi, sampai amanah lain yang menuntut saya untuk meluangkan waktu di sela-sela aktivitas kuliah yang super padat. Terkadang untuk makan saja rasanya jadi hilang selera, heu..
Sistem perkuliahan di fakultas saya memang berbeda dari fakultas-fakultas lain, ciri khas dari agenda kami setiap minggunya adalah SGD (Small Group Discussion) , nge-resume, dan reporting. Dan tahukah? Resume yang kami buat harus ditulis tangan, bukan diketik. Tak hanya selembar dua lembar, terkadang resume yang ditulis bisa mencapai belasan lembar dan harus dilaporkan saat reporting kasus.
Menjelang akhir tahun, mahasiswa biasanya ingin segera menyelesaikan perkuliahan agar bisa liburan lebih lama. Akhirnya, satu mata kuliah dengan bobot 3 SKS yang harusnya selesai satu bulan, terpaksa dipercepat menjadi dua minggu dan rutinitas nge-resume yang biasanya seminggu hanya sekali, mendadak naik level jadi seminggu tiga kali. Dan satu hal lagi yang membuat saya kaget setengah mati (lebay hey.. :D), dosen saya mengatakan di akhir perkuliahan akan ada ujian SOCA (Student Oral Case Analysis). SOCA, satu kata yang paling kami takutkan selama menjadi mahasiswa keperawatan. Ujian ini memang selalu membuat heboh seangkatan, karena sistem ujiannya yang mirip dengan sidang skripsi, diuji secara lisan oleh beberapa dosen. Salah dikit, langsung deh keluar ruangan dengan wajah kusam, lemah, letih, lesu, lunglai, dan berjerawat (ups, yang terakhir kayaknya nggak deh ya, hehe). Ya Allah, baru juga dijelasin silabus udah kehilangan selera makan sama tidur aja ni, rasanya nggak ada waktu buat menghela napas..T_T. “Hmm..tapi bismillah aja, pasti bisa.  Jangan cemas, Allah bersamamu“ .Yaah, setidaknya bisikan hati ini bisa sedikit menurunkan kecemasan saya di semester yang penuh liku-liku ini.. #eaaa
Karena aktivitas nge-resume yang meningkat tajam, alhasil malam hari sebelum kami reporting, kami selalu galau dan stres, haha.. Astaghfirullah.. ^^v Sudah dipastikan, saat saya meluangkan waktu untuk membuka FB, status-status galau teman-teman saya pun bertebaran di mana-mana,
“Tn.B , cepet sembuh ya..jangan buat saya gila”.
 “Hey Tn. Y, jangan macem-macem ya, nanti bisi di Eutanasia Killing ku saya, :p”, 
“3 SKS dalam 2 minggu? hwaaa.. (nangis darah T_T)”,
 “Apa pisan ini, udah jam segini baru nulis kasusnya doank dooong #stress “
Dan masih banyak lagi status-status aneh yang menghiasi beranda fb saya di tengah malam menjelang reporting kasus.
Pagi hari itu di kampus..
“Upi, reseme udah sampe mana?” Tanya Nabil sembari berjalan menuju aula.
“Baru nulis kasusnya doank donk, ahaha “
“Haha, bagus bagus.. :D “
“Haha, ai kamu bil?” Tanyaku balik.
“Sama donk aku ge, wegah pisan lah nya -_-“
“Haha, parah pisan yah kita :D” Sambil tertawa bersama-sama.
Ckckck, lagi-lagi tema seputar resumelah yang biasa kami perbincangkan setiap kuliah. Yaah, begitulah cerita anak-anak keperawatan, memang tak ada habisnya, hehe.
Di samping aktivitas perkuliahan yang segunung tadi, kami juga memiliki agenda yang cukup besar, yaitu Mentoring Agama Islam. Kami yang bertindak sebagai panitia setiap minggunya diharuskan mengurusi agenda tersebut, karena memang agenda mentoring ini diadakan tiap pekan selama satu semester, bahkan beberapa dari kami juga ada yang memiliki double job, yaitu sebagai panitia sekaligus mentor. Agenda ini pun tak jarang membuat kami galau, kenapa? Yaah, tiap minggunya harus memikirkan konsep acara, apalagi bagi para mentor, harus nyiapin materi buat adik-adik mentoringnya (resmue aja belum beres, lha ini udah harus ngurusin materi buat mentoring..-_-). Minggu demi minggu, panitia pun berguguran, raplen demi raplen, bangku-bangku yang terisi panitia hanya beberapa butir saja. Apalagi menjelang acara penutupan, makin berkurang aja tuh panitia yang kerja. Memang, jika kita ingin mencari keuntungan pribadi dalam kepanitiaan ini, percuma..kita tidak akan dapatkan itu. Tapi kepanitiaan ini ada untuk kita yang peduli dengan lingkungan, kita yang ingin berkorban hanya untuk mengharapkan satu, yaitu ridha-Nya, kita yang ingin berbagi ilmu dan pengalaman dengan adik-adik kita yang nantinya akan melanjutkan perjuangan kita, indah bukan ? :)
Saya, yang juga memiliki amanah lain di luar fakultas diharuskan mengikuti kepanitiaan mubes di FK*F. Lagi-lagi, agenda ini membuat perhatian saya terbagi-bagi, ditambah lagi kondisi kesehatan saya yang mulai menurun, semakin galaulah saya, hehe.. Tapi saya yakini saja, Allah akan selalu menguatkan saya. Saya yakin, rasa lelah dan pengorbanan yang sudah saya lakukan, akan terbalas dengan sesuatu yang indah dari-Nya. Saya ikhlaskan setiap langkah saya dengan penuh harap, semoga kepedulian saya pada umat dan agama saya ini akan tercatat sebagai amal ibadah yang nantinya akan memberatkan timbangan amal kebaikan saya di akhirat. Dan sempat di akhir acara, saya cukup shock ketika mendapati bahan jurnal yang harus saya analisis&harus saya kumpulkan esok harinya tidak bisa kebuka, Innalillahi..belum lagi resume tulis tangan yang juga harus dikumpulkan esok hari. Waktu itu saya menyempatkan diri untuk mencari kembali jurnalnya. Baru saja searching beberapa menit, saya disuruh cepat-cepat pulang,karena memang saat itu waktu sudah hampir maghrib. Saya mengerti, itu kurang baik..tapi di saat-saat tertentu yang menurut saya itu urgen, mungkin ada pengecualian, lagipula saat itupun saya ditemani beberapa teman saya. Setelah berkali-kali disuruh pulang tanpa memberikan solusi, akhirnya sayapun mengalah untuk pulang..padahal jurnal yang saya butuhkan belum saya dapatkan. Merasa tidak dimengerti, tiba-tiba ketika berjalan pulang, mengalirlah air mata saya,hehe. Saat tu teman saya yang pulang bersama saya cukup kaget,tapi memang mereka memahami keadaan saya. Mereka berusaha meredakan tangisan saya dan mencoba membantu masalah saya. Saya sempat melihat ikhwan yang juga baru pulang dari acara itu,lalu saya cepat-cepat menyembunyikan tangisan saya pada tema saya. Ehehe..
“Asa baru liat upi nangis..hhe” kata Sinta.
Waktu itu saya hanya terseyum sambil mencoba menghapus air mata saya.
Ya..ya..ya.. saya memang paling tidak senang menampakkan atau menceritakan kesedihan saya pada yang lain..^^.
Karena kesibukan yang seabreg itu, menjelang acara penutupan mentoring saya malah jatuh sakit. Sedih Ya Allah, padahal itu momen terakhir saya bersama adik-adik mentoring saya. Tapi saya pikir, saya harus sehat dulu, karena beberapa hari lagi akan ada UAS. Ternyata, menjelang ujian pun kondisi saya belum membaik juga. Alhasil, ketika yang lain sudah liburan, saya harus mengorbankan waktu liburan saya untuk mempersiapkan ujian susulan. Saat itu, saya hanya bisa bertawakkal dengan hasil ujian yang akan saya dapat. Syukur-syukur udah dikasih kesempatan untuk ikut ujian susulan, yaah..nilainya juga mungkin pas-pasan.  Tapi ternyata, Allah menyimpan rencana yang indah. Alhamdulillah saya mendapat nilai A. Subhanallah, suatu kenikmatan yang sungguh besar. Dari sanalah saya semakin yakin, setitik pengorbanan dan kepedulian yang dilakukan dengan ikhlas akan menghasilkan sesuatu yang indah. Allah juga berfirman dalam kitab-Nya,
Wahai orang-orang yang beriman, jika kamu menolong (agama) Allah, niscaya Dia akan menolongmu dan meneguhkan kedudukanmu.” (QS. Muhammad : 7).
Hmm.. rasa peduli dan berbagi itu memang hal yang indah dan mengindahkan..^^.

2 komentar:

  1. Mari bergabung bersama ASIANBET77.COM Disini kami menyediakan berbagai macam jenis permainan betting online, seperti Taruhan Bola Online, Casino Online, Togel Online, Sabung Ayam Online dan masih banyak lagi game taruhan online lainnya....

    Pendaftaran gratis tidak dikenakan biaya apapun juga, minimal Deposit sangat ringan, hanya dengan Rp 100.000 saja anda sudah bisa bergabung bersama kami. ASIANBET77.COM bekerja sama dengan bank lokal yakni BCA, MANDIRI & BNI. Sehingga memudahkan anda untuk bertransaksi bersama kami.

    Customer service kami yang Ramah dan Profesional akan siap membantu anda selama 24 jam full, ayo segera daftarkan diri anda bersama kami ASIANBET77.COM. Dan dapatkan promo2 menarik dari kami.untuk keterangan lebih lanjut silahkan hubungi CS kami :

    YM : op1_asianbet77@yahoo.com
    Wechat : asianbet_77
    sms center : +639052137234
    pin bb : 2B4BB06A

    BalasHapus

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...